Jumat, 25 Mei 2012

Asmaraman Kho ping Ho


Kho Ping Hoo (1926-1994)
Legenda Cerita Silat
Dia legenda pengarang cerita silat. Kho Ping Hoo, lelaki peranakan Cina kelahiran Sragen, Jawa Tengah, 17 Agustus 1926, yang kendati tak bisa membaca aksara Cina tapi imajinasi dan bakat menulisnya luar biasa. Selama 30 tahun lebih berkarya, dia telah menulis sekitar 400 judul serial berlatar Cina, dan 50 judul serial berlatar Jawa.
Ceritanya asli dan khas. Dia pengarang yang memiliki ide-ide besar, yang tertuang dalam napas ceritanya yang panjang. Sepertinya dia tak pernah kehabisan bahan.Bahkan setelah dia meninggal dunia akibat serangan jantung pada 22 Juli 1994 dan dimakamkan di Solo, namanya tetap melegenda. Karya-karyanya masih dinikmati oleh banyak kalangan penggemarnya. Bahkan tak jarang penggemarnya tak bosan membaca ulang karya-karyanya..

Daftar Koleksinya sbb gan :

  • Serial Bukek Siansu
  • Suling Emas
  • Cinta Bernoda Darah
  • Mutiara Hitam
  • Istana Pulau Es
  • Pendekar Bongkok
  • Pendekar Super Sakti
  • Sepasang Pedang Iblis
  • Serial Bukek Siansu.8
  • Kisah Sepasang Rajawali
  • Jodoh Rajawali
  • Suling Emas Naga Siluman
  • Kisah Para Pendekar Pulau Es
  • Suling Naga
  • Kisah Sibangau Putih
  • Si Tangan Sakti
  • Pusaka Pulau Es
Dan masih banyaaaaaaaaak lagiiiiiiiiiiii oh noooo! :D
Pokoknya semuanya Top markotop dah

Penasaran dan pengen baca ceritanya??
Dijamin ga bakalan mau tidur dan makan kalo ceritanya belum selesai! hahaha
Aku sendiri pun sampe lupa waktu nih kalo udah baca si serial kho ping ho ini.
Kecanduan???? Aduuuuuh :p #tepok jidat

Oke deh, Kalian bisa baca sepuas2nya :D yeeeeee

0 comments:

Posting Komentar

Feel Free to Comment this post

Subscribe to RSS Feed Follow me on Twitter!